Sunday, November 2, 2014

Kesan dan Pesan Wakil Wisudawan (i)



Muh Andi Sugandi. Wakil Wisudawan (i) STIE Muhammadiyah Palopo 2014
Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Yang Terhormat Ketua Senat STIE Muhammadiyah Palopo beserta jajarannya.
Yang Terhormat Bapak Koordinator Kopertis Wilayah 9 Sul-Sel
Yang terhormat Bapak Walikota Palopo atau yang mewakili
Yang Terhormat PW Muhammadiyah SUL_SEL
Yang Terhormat bapak Kapolres kota Palopo
Yang Terhormat Civitas akademika STIE Muhammadiyah Palopo
Yang Kami hormati Bapak / Ibu Para Undangan sekalian dan rekan-rekan wisudawan dan wisudawati yang saya banggakan.

Muqaddimah….

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan Nikmat yang begitu banyak kepada kita sehingga dapat hadir dan berkumpul di tempat ini dalam rangka wisuda sarjana angkatan ke-XV STIE Muhamamdiyah Palopo tahun 2014.
Salam dan shalawat tetap tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw, sang suri tauladan sejati, dimana dalam aktivitas keseharian kita tentunya akan terus mengikuti apa yang telah di ajarkannya kepada kita.

Saya secara pribadi, ingin mengucapkan rasa terimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk berdiri di atas mimbar yang begitu prestisius ini sebagai perwakilan dari rekan-rekan wisudawan-wisudawati untuk menyampaikan untaian kesan dan pesan pada acara wisuda sarjana angkatan ke-XV STIE Muhammadiyah Palopo pada hari ini.

Bapak, ibu serta rekan – rekan yang saya hormati…

Pertama-tama, izinkan kami mengucapkan penghormatan dan rasa terimakasih sebesar-besarnya kepada orang tua kami, atas doa, dukungan, cinta, dan kasih sayang mereka yang selalu setia mengiringi langkah kami sehingga apa yang menjadi cita-cita dan tujuan kami dapat terwujud dengan baik.

Kepada bapak ibu dosen yang selalu membimbing, dan membuka wawasan kami rasa hormat dan terima kasih pula kami haturkan dari lubuk hati yang paling dalam. Banyak hal yang telah kami dapat selama menjalankan studi di kampus ini, semoga ilmu, bimbingan, dan nasehat yang bapak/ibu dosen berikan kepada kami dapat memberi manfaat besar terhadap kehidupan kami secara pribadi dan kehidupan dalam bermasyarakat.  Kami merasa sangat bangga pernah menjadi bagian dan niscaya akan terus menjadi bagian dari keluarga besar STIE Muhammadiyah Palopo ini, karena lembaga ini telah memberikan kami banyak pengalaman berharga yang tentunya sangat berguna bagi pengembangan diri kami ke depan. Secara formal, proses pendidikan yang berlangsung di lembaga ini telah mampu menggiring mahasiswa menjadi individu yang cerdas secara intelegensia, memiliki olah rasa yang kuat serta yang terpenting adalah menjadi individu yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Terimakasih juga kami ucapkan kepada seluruh civitas akademika STIE Muhammadiyah Palopo tercinta ini yang sangat berjasa membantu kami dalam menempuh dan menyelesaikan studi dengan baik. Kami berharap, ikatan silaturahim yang telah terjalin dapat terus terjaga dan tak akan pudar terhapus oleh perjalanan sang waktu.

Dari kampus inilah kami banyak belajar, dapat mengetahui apa yang kami belum kami ketahui dan kami bisa melakukan apa yang belum bisa kami lakukan.

Kemudian dari pada itu, dengan segala kerendahan hati, kepada seluruh dosen dan civitas akademika, kami memohon maaf atas segala dosa dan kesalahan yang pernah kami lakukan. Kami menyadari bahwa sesungguhnya dosa tersebut adalah dosa yang timbul karena kekurang pahaman kami akan betapa berharganya bapak/Ibu dosen bagi kami. Untuk itu, sekali lagi kami memohon maaf yang sebesar-besarnya.

Untuk kampus tercinta STIE Muhammadiyah Palopo teruslah Berkarya dan tingkatkan potensi yang ada, Semoga kedepan bisa menjadi kampus yang terdepan, berdaya saing serta menjadi kampus yang cerdas lagi mencerdaskan. Amin…Amin… Ya Rabbal Alamin.

Bapak, ibu serta rekan – rekan yang saya hormati…

Selama kurang lebih 4 tahun ini, kami telah banyak menimba ilmu dan pengetahuan di kampus ini, Hari ini merupakan awal perjuangan kami selanjutnya. Banyak canda, tawa, tangis dan bahagia, hari ini telah menjadi satu dalam bingkai kenangan yang indah. Izinkan kami menimba sebanyak mungkin pengalaman dan mengamalkan ilmu yang kami peroleh bagi kepentingan masyarakat, bangsa dan Negara terutama terhadap persyarikatan Muhammadiyah. Akan kami berikan yang terbaik yang pernah kami miliki. Semoga Allah selalu meridhoi setiap gerak langkah kami.

Selanjutnya, diatas mimbar ini pulalah saya ingin berpesan kepada rekan-rekan wisudawan-wisudawati untuk  Jangan pernah merasa takabur dan cepat puas diri, sebab diatas langit masih ada langit. Mari kita terus mengisi diri dengan keilmuan, terus mengasah kepekaan rasa dan tentu saja mengamalkan ajaran agama secara baik dan seimbang.

Waktu berlalu begitu cepat. Rasanya baru kemarin kita bersama, seperti kata pepatah, dimana ada pertemuan, disitu pasti ada perpisahan, dan hanya dengan ucapkan selamat tinggal wahai sahabat, semoga kita dapat menjadi orang-orang yang mampu membawa perubahan positif terhadap lingkungan sekitar kita, dan juga, jangan pernah melupakan orang-orang yang pernah ada dalam kehidupan kalian. Karena bisa jadi merekalah yang nantinya akan berada dibalik kesuksesan kalian. Mohon maaf pula atas segala kesalahan dan kekhilafan yang pernah terjadi. Dan yang terakhir, mari kita laksanakan janji wisudawan-wisudawati yang telah kita kumandangkan bersama tadi dengan penuh keikhlasan dan kesadaran.

Dan pada akhirnya, kepada bapak/ibu dosen, orang tua kami, dan seluruh tamu undangan kami memohon do’a dan restu untuk terus maju dan berkembang, tak dapat dipungkiri bahwa dari sekian banyak wisudawan-wisudawati hari ini, pasti akan ada yang terus melanjutkan jenjang pendidikannya, bekerja dan bahkan membina rumah tangga. Dengan demikian, kami pun menyadari bahwa hidup kami juga ditentukan pula dari do’a yang anda berikan.

Usikum binafsi bitakwallah.
Nun wal qalami wama yasthurun
Billahi fi sabililhaq, Fastabiqul Khairat
Wassalamualaikum Wr. Wb

No comments:

Post a Comment